UNLIMITEDDESTINATION
If plane just can take you to specific Country
we can take you to everyplace with knowledge
"postgraduate"
Center of

Green Wasathiyah

Campus
International CLASS
Interdisciplinary COLLOQUIUM
Anualy Interdisciplinary Colloquium with International Guest Speaker
Center for Civilization Studies
cross-science civilization from the center of the civilization-building campus
Previous slide
Next slide

Membangun Kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi: Kaprodi PGMI Pascasarjana UIN Salatiga Bahas Kerjasama dengan Pascasarjana IAIN Ponorogo

Foto: Bapak Dr. Muh. Tasrif, M.Ag, Bapak Dr. Oktio Frenki Biantoro, M.Pd.I, dan Bapak Dr. Sugiyar, M.Pd.I

Ponorogo, 19 Mei 2023 – Dr. Oktio Frenki Biantoro, M.Pd.I selaku Kaprodi Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Pascasarjana UIN Salatiga, menjalankan agenda penting dengan melakukan silaturahim dan diskusi bersama Dr. Muh. Tasrif, M.Ag, selaku Direktur Pascasarjana, dan Dr. Sugiyar, M.Pd.I, selaku Kaprodi S2 Pendidikan Agama Islam (PAI) Pascasarjana IAIN Ponorogo. Kegiatan yang dilakukan di Gedung Pascasarjana IAIN Ponorogo, Jalan Pramuka No. 156, Ronowijayan, Siman, Tonatan, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur pada Jumat, 19 Mei 2023, dimulai pukul 15.30 WIB hingga selesai.

Tujuan utama dari pertemuan ini adalah untuk membahas dan merancang strategi kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, dengan fokus pada peningkatan kualitas pendidikan melalui pertukaran dosen, kolaborasi dalam penelitian jurnal, dan pengabdian kepada masyarakat. Kolaborasi semacam ini diharapkan dapat memperkaya sudut pandang ilmu pengetahuan, membawa manfaat bagi masyarakat, serta mengangkat mutu pendidikan di kedua belah pihak.

Foto: Dr. Sugiyar, M.Pd.I, Bapak Dr. Oktio Frenki Biantoro, M.Pd.I, dan Bapak Dr. Muh. Tasrif, M.Ag.

Bapak Dr. Oktio Frenki Biantoro, M.Pd.I, menyampaikan pentingnya kolaborasi dan sinergi antar perguruan tinggi dalam menghadapi tuntutan zaman yang menekankan pada kerja sama. “Kami percaya, dengan meningkatkan kerja sama di bidang pendidikan, riset, dan pengabdian kepada masyarakat, kami dapat mencapai standar kualitas yang lebih baik untuk memberikan manfaat maksimal bagi para mahasiswa dan masyarakat pada umumnya,” ungkapnya.

Diskusi ini juga merupakan langkah konkret dalam rangka menindaklanjuti Memorandum of Understanding (MoU) yang telah disepakati sebelumnya antara kedua institusi. Kedua belah pihak berkomitmen untuk menjalankan rencana aksi yang telah disusun guna memperkuat sinergi antarperguruan tinggi, memajukan pendidikan, dan memberikan kontribusi nyata dalam kemajuan ilmu pengetahuan dan masyarakat.