UNLIMITEDDESTINATION
If plane just can take you to specific Country
we can take you to everyplace with knowledge
"postgraduate"
Center of

Green Wasathiyah

Campus
International CLASS
Interdisciplinary COLLOQUIUM
Anualy Interdisciplinary Colloquium with International Guest Speaker
Center for Civilization Studies
cross-science civilization from the center of the civilization-building campus

Sinergi Ilmiah Dua Pascasarjana: UIN Salatiga & UIN Syekh Wasil Kediri Resmi Gelar Student and Lecture Exchange

Salatiga, 8 Oktober 2025 — Gedung Pascasarjana UIN Salatiga lantai 3 menjadi saksi semangat kolaboratif dua perguruan tinggi keagamaan negeri (PTKIN) yang menyatukan misi dan visi akademik dalam program Student and Lecture Exchange. Kegiatan monumental ini mempertemukan civitas akademika dari Pascasarjana UIN Salatiga dan Pascasarjana UIN Syekh Wasil Kediri dalam suasana penuh antusiasme dan keakraban ilmiah.

Acara dibuka dengan menumbuhkan semangat Nasionalisme melalui Indonesia Raya dan kecintaan pada pengetahuan pada Hymne UIN Salatiga, dilanjutkan sambutan hangat dari Wakil Direktur Pascasarjana UIN Salatiga, Noor Malihah, S.Pd., M.Hum., Ph.D., yang menekankan pentingnya kolaborasi antar-PTKIN dalam menjawab tantangan global. “Inilah momen di mana dua kampus besar menyatukan langkah untuk membangun jembatan ilmu, memperkaya khasanah keislaman, dan mendorong internasionalisasi keilmuan berbasis nilai-nilai wasathiyah,” ujar beliau.

Direktur Pascasarjana UIN Syekh Wasil Kediri, Prof. Dr. H. Moh. Asror Yusuf, M.Ag., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat UIN Salatiga dan menyatakan bahwa kegiatan ini membuka peluang mahasiswa dan dosen untuk membangun dialog akademik lintas kampus. “Ini bukan hanya kunjungan, ini awal dari gerakan keilmuan bersama,” tegasnya.

Kegiatan diisi dengan sesi perkenalan program studi, presentasi riset unggulan mahasiswa dari masing-masing kampus, diskusi kelompok lintas institusi, dan ditutup dengan review atas presentasi hasil riset kedua kampus oleh Noor Malihah, PhD, dari UIN Salatiga dan Dr. Moh. Zaenal Arifin, M.H.I. dari Pascasarjana UIN Syekh Wasil Kediri tentang “Integrasi Keilmuan Islam dan Tantangan Dunia Global”. Seluruh pengelola Pascasarjana hadir lengkap, mulai dari para wakil direktur, kaprodi, sekprodi, dosen, hingga mahasiswa aktif dari kedua kampus.

Program ini menjadi titik tolak untuk agenda pertukaran dosen mengajar dan bimbingan kolaboratif lintas kampus. Harapannya, sinergi ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi menjadi gerakan akademik berkelanjutan yang membentuk generasi cendekiawan muslim yang moderat, terbuka, dan adaptif terhadap zaman. Dari Salatiga dan Kediri, pesan keilmuan untuk negeri terus digelorakan. (MAN)

Dengarkan Teks