Kategori
Berita s3pai

Berkarya di Seminar Internasional Universitas Muria Kudus

Pada tanggal 20 Mei 2022, mahasiswa dan dosen dari Program Doktor Pendidikan Agama Islam Pascasarjana UIN Salatiga menandai kehadiran mereka di panggung internasional dengan mengikuti Seminar Internasional yang diadakan sebagai bagian dari pengembangan mata kuliah Kajian Multidisipliner Materi PAI Berbasis Riset & Teknologi di Universitas Muria Kudus

Mahasiswa dan Dosen Program Doktor Pendidikan Agama Islam Pascasarjana UIN Salatiga Berkarya di Seminar Internasional Universitas Muria Kudus


Acara yang berlangsung sepanjang minggu ini menjadi wadah bagi mahasiswa dan dosen untuk berbagi pengetahuan, pengalaman, dan penelitian terbaru mereka dalam bidang pendidikan agama Islam. Dengan semangat kreatif dan antusias, mereka menyampaikan hasil kajian mereka yang terfokus pada penerapan riset dan teknologi dalam pembelajaran agama Islam.
Dr. Nafis Irkhami, Ketua Program Doktor Pendidikan Agama Islam, menyatakan, “Partisipasi kami dalam Seminar Internasional ini adalah langkah penting dalam menjaga relevansi kurikulum kami dengan perkembangan global dalam pendidikan agama Islam. Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan pendekatan berbasis riset dan teknologi dalam mengajarkan materi PAI agar mahasiswa kami siap menghadapi tantangan masa depan.”
Mahasiswa-mahasiswa doktor yang turut serta dalam seminar ini, seperti Agus Hermawan dan Edi Kuswanto, juga menunjukkan dedikasi mereka dalam memperluas cakrawala pengetahuan melalui presentasi-presentasi mereka yang menginspirasi. Agus Hermawan, salah satu mahasiswa doktor, menjelaskan, “Seminar International ini memberi kami kesempatan untuk menjalin jaringan dengan para pakar internasional dan memperdalam pemahaman kami tentang pendidikan agama Islam di era digital.”
Dengan adanya partisipasi aktif dalam Seminar Internasional ini, Program Doktor Pendidikan Agama Islam membuktikan komitmennya dalam memberikan pendidikan berkualitas yang relevan dengan tuntutan zaman. Keberhasilan mahasiswa dan dosen dalam menghadapi tantangan global menunjukkan bahwa Program Doktor Pendidikan Agama Islam tidak hanya menjadi pusat keunggulan akademik, tetapi juga pelopor inovasi dalam pendidikan agama Islam di tingkat internasional. (KHAN)

Kategori
Berita s3pai

WORKSHOP PENYUSUNAN KURIKULUM PROGRAM DOKTOR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PPs IAIN SALATIGA

           Kurikulum merupakan hal fundamental yang harus dimiliki oleh program studi. Hal tersebut dikarenakan Kurikulum disusun sebagai panduan pelaksanaan pembelajaran pada program studi. Pada hari Senin-Rabu, tanggal 4-6 Oktober 2021 di Hotel Solia Zigna Laweyan Surakarta, Program Pascasarjana IAIN Salatiga mengadakan Workshop Penyusunan Kurikulum Program Studi Doktor (S3) Pendidikan Agama Islam. Kegiatan dihadiri oleh Prof. Dr. Zakiyuddin, M.Ag (Rektor IAIN Salatiga), Prof. Dr. Muh Saerozi, M.Ag (Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga), Prof. Dr. Phil. Widiyanto, MA., selaku Direktur Program Pascasarjana (PPs) IAIN Salatiga, Noor Malihah, Ph.D., selaku Wakil Direktur Program PPs IAIN Salatiga , Prof. Dr. Sunardi, M.Sc selaku Pakar/Ahli Kurikulum dari Universitas Sebelas Maret Surakarta, Prof. Dr. Baidi, M.Ag sebagai Calon Pengguna Lulusan dari Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. Waston, M.Hum sebagai Mitra/stakeholder dan sekaligus Ketua Program Studi Doktor Pendidikan Agama Islam UMS Surakarta, Prof. Dr. Budiyono Saputro, M.Pd, selaku Ketua Program Studi Doktor Pendidikan Agama Islam IAIN Salatiga beserta Sekretarisnya yaitu Dr. Nafis Irkhami, M.Ag., M.A. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Dr. Adang Kuswaya, M.Ag selaku Ketua Lembaga Penjaminan Mutu IAIN Salatiga, Prof. Dr. Muh Zuhri, M.Ag, Dr. Oktio Frenki Biantoro, M.Pd, Dr. Mukh. Nursikin, M.S.I., Dr. Maslikhah, M.Si selaku Dosen Pascasarjana IAIN Salatiga serta Edi Kuswanto, M.Pd (Perwakilan Mahasiswa). Penyusunan kurikulum tersebut berdasarkan pada Standar Nasional Pendidikan Tinggi dalam Permendikbud No.03 Tahun 2020 dan KKNI level 9. Penyusunan Kurikulum dimulai dari paparan visi misi IAIN Salatiga, Program Pascasarjana IAIN Salatiga, Program Studi Doktor PAI PPs IAIN Salatiga, Analisis kebutuhan penyusunan kurikulum Program Studi Doktor PAI PPs IAIN Salatiga dari Mahasiswa, Stakeholder dan calon pengguna lulusan, narasumber, perwakilan dosen serta pengelola PPs IAIN Salatiga. Setelah itu acara dilanjutkan menentukan Standar Kompetensi Lulusan, Capaian Pembelajaran Lulusan dan Capaian Pembelajaran Matakuliah serta Bahan Kajian untuk menentukan matakuliah dan bobot SKS setiap matakuliah. Penentuan Bobot SKS diperoleh dari kedalaman dan keluasan bahan kajian serta berdasar pada standar total SKS program Doktor yang berlaku dalam Permendikbud No.03 Tahun 2020. Adapun matakuliah hasil workshop adalah sebagai berikut: (1) Pendidikan Islam Indonesia dan Teori Sosial, (2) Filsafat Ilmu-Ilmu keIslaman, (3) Pengembangan Kurikulum dan Inovasi Pembelajaran PAI, (4) Kajian Kebijakan Pendidikan Islam di Indonesia, (5) Kajian Multidisipliner Materi PAI Berbasis Riset & Teknologi, (6) Kajian Transformasi Kelembagaan PAI, (7) Academic Writing, (8) Ujian Komprehensif, (9) Seminar Proposal, (10) Ujian Proposal, (11) Karya Ilmiah Jurnal, (12) Desertasi serta (13) Matrikulasi Bahasa Inggris, (14) Matrikulasi Bahasa Arab. Besaran Bobot SKS tercantum dalam Dokumen Kurikulum Program Doktor PAI PPs IAIN Salatiga Tahun 2021. Selain Kurikulum juga dibahas Standar Rencana Pembelajaran semester sesuai dengan ketentuan dan standar dalam permendikbud No.03 tahun 2020.

Kategori
Berita s3pai

RAPAT KOORDINASI DAN SOSIALISASI ROADMAP PENELITIAN DAN PKM PROGRAM DOKTOR PAI IAIN SALATIGA

Program Studi Doktor Pendidikan Agama Islam (PAI), Pascasarjana, IAIN Salatiga menyelenggarakan rapat koordinasi dan sosialisasi roadmap (peta jalan) penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PkM) untuk dosen homebase Prodi Doktor PAI. Kegiatan rapat koordinasi dan sosialisasi roadmap penelitian dan PkM tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, 10 September 2021. Ketua Prodi Doktor PAI, Prof. Dr. Budiyono Saputro, M.Pd menjelaskan bahwa kegiatan ini memiliki beberapa tujuan penting. Pertama, membahas tentang perkuliahan dan target-target yang harus dicapai untuk kemajuan prodi Doktor PAI. Kaprodi juga meminta masukan dan saran dari dosen homebase untuk perkembangan prodi Doktor PAI kedepan.

Kedua, mensosialisasikan seluruh kebijakan sebagai dasar pelaksanaan program penelitan dan PkM di Prodi Doktor PAI. Kegiatan sosialisasi ini memiliki tujuan supaya ada kesesuaian antara penelitian dan PkM yang dilakukan oleh dosen dengan roadmap penelitian dan PkM. Hal ini dilakukan untuk mendukung pencapaian visi dan misi Prodi Doktor PAI, dan Pascasarjana IAIN Salatiga. Tema utama penleitian dan PkM prodi Doktor PAI yaitu menyelenggarakan Pengabdian kepada Masyarakat untuk Penguatan Keilmuan Pendidikan Agama Islam Berdasarkan Nilai-nilai Wasathiyah Islam-Indonesia. Tema utama ini dibagi kedalam 6 tema, yaitu: 1. Kebijakan PAI di Indonesia; 2. Transformasi kelembagaan PAI; 3. Pengembangan kurikulum PAI; 4. Sosiologi dan Politik Pendidikan Islam; 5. Filsafat Pendidikan Islam; 6. Moderasi beragama dalam Pendidikan Islam.

Exit mobile version